CANDI BARONG
Candi Barong merupakan peningggalan agama Hindu yang terletak di Dusun Candisari, Bokoharjo, Prambanan. Dibuka setiap hari pukul 08.00 - 17.00 WIB. Candi ini berdekatan dengan situs Ratu Boko.
CANDI BOROBUDUR
Candi ini merupakan candi Budha yang sangat megah, terletak 42 kilometer dari Yogyakarta. Dibangun antara tahun 750 - 850, Borobudur oleh UNESCO ditetapkan sebagai situs Peninggalan Dunia yang memiliki 7 tingkat dan 1460 relief berukir batu. Buka pada hari Ahad-Senin (06.00 - 18.00 WIB).
CAANDI PRAMBANAN
Candi Prambanan terdiri dari 3 (tiga) candi utama yang berketinggian 47 meter dan dikelilingi oleh candi kecil yang disebut Perwara. Terletak 17 km dari Yogyakarta, Candi Prambanan merupakan peninggalan dari agama Hindu dari abad ke-IX. Buka pada hari Senin - Ahad (06.00 - 18.00 WIB).
CANDI SEWU
Candi Sewu terletak beberapa ratus meter sebelah timur laut Candi Prambanan. Candi Buddha ini juga mencakup beberapa candi kecil lainnya, seperti Lumbung; Asu; Bubrah; dan Candi Lor Kulon.
CANDI BANYUNIBO
Banyu Nibo berarti 'air menetes'. Ini merupakan warisan Budha dari abad ke-9. Karena terletak jauh dari candi Budha lainnya di daerah terpencil di tetngah sawah, maka orang-orang menyebutnya sebagai si sebatang kara Banyu Nibo.
CANDI GEBANG
Candi Gebang Hindu merupakan warisan dari abad ke-7 Masehi dan diperkirakan dibangun juga oleh raja dari Wangsa Sanjaya. Candi ini juga memiliki beberapa kualitas khusus. Candi Gebang terletak di Condong Catur, Ngemplak, Sleman, sekitar 11 km dari pusat Kota Yogyakarta.
CANDI SAMBISARICandi ini terletak 12 km dari Yogyakarta di Desa Sambisari, ditemukan pada tahun 1966. Berdasarkan penelitian geologis dari batu dan tanah, ditemukan bahwa 6 meter candi itu terkubur oleh ledakan bahan gunung Merapi di tahun 1006. Buka setiap hari pukul 06.00 - 17.00 WIB.
Sumber :
DINAS PARIWISATA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Jalan Malioboro No.56, Telp. +62 274 5874 86, Fax. (0274) 565437
Yogyakarta - Indonesia
http://www.visitingjogja.com
2012
0 comments:
Post a Comment
Terima Kasih